news

Pelaksanaan Ujian Praktek Kelas 6 SD tarakanita Gading Serpong

Sekolah Dasar Tarakanita Gading Serpong mengemban visi dan Misi pendidikan tingkat dasa dengan mengedepankan pembentukan karakter siswa selain keunggulan akademis. Para siswa tidak hanya dijejali dengan teori-teori saja, namun juga dituntut mampu mengaplikasikan pengetahuan yang mereka peroleh dalam proses pembelajaran.

read more
BAKTI SOSIAL SD TARAKANITA GADING SERPONG UNTUK MASYARAKAT KAMPUNG CIBOGO, TANGERANG

BAKTI SOSIAL SD TARAKANITA GADING SERPONG

Salah satu misi sekolah Tarakanita adalah kepedulian, siswa diharapkan memperoleh bekal dan perubahan karakter tentang peduli terhadap lingkungan ( tumbuhan, manusia, hewan ).

Pada hari Jumat, 20 Januari 2017, pukul 07.30 – 08.15 diadakan kegiatan Baksos terhadap masyarakat sekitar Tarakanita Gading Serpong, dengan mengambil tema singkat “ PEDULI TARAKANITA “. Kepedulian tersebut, SD Tarakanita memberikan bantuan social kepada masyarakat sekitar, yaitu warga RT. 01/RW. 03, Cibogo Wetan. Mayarakat yang datang untuk menerima bantuan social tersbut berjumlah 103 orang. Bantuan diberikan berupa sembako yang dikemas menggunakan kantong green, isi satu kantong green adalah beras 5 kg, minyak goreng 2 liter dan gula pasir 1 kg. Anatusias warga Cibogo wetan sangat tinggi, terbukti di undangan ditulis pukul 08.00, namun pada pukul 07.00 mereka sudah datang di sekolah SD Tarakanita Gading Serpong. Lokasi yang digunakan untuk acara tersrbut adalah di hall SD Tarakanita Gading Serpong.

read more
LEARNING FORUM GURU KELAS SD TARAKANITA GADING SERPONG
EARNING FORUM GURU KELAS

SD TARAKANITA GADING SERPONG

TEMA “ IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN EKSPERIENTIAL LEARNING dan PEMBELAJARAN BERBASIS RISET

Tanggal, 10,11 Januari 2017

OLEH: M.CHORI RAHMAWATI, M.Pd

Untuk meningkatkan keberhasilan  proses belajar dan mengajar di kelas, dan menghilangkan stigma kejenuhan belajar karena proses pembelajaran hanya menggunakan model ceramah, dan guru sangat mendominasi dalam berkomunikasi SD Tarakanita mengadakan learning forum untuk meningkatkan mutu pembelajaran dengan model Experiental learning dan Pembelajaran BerbasisRiset.

Pengertian EL dan PBR.

—  Experiential learning adalah pembelajaran yang dilakukan melalui refleksi dan juga melalui suatu proses pembuatan makna dari pengalaman langsung.

—  PBR adalah pembelajaran yang dilakukan dengan memasukkan hasil riset dalam muatan kurikulum, mengajarkan metodologi riset sebagai muatan kurikulum, mengajarkan penggunaan alat-alat riset, dan mengembangkan suatu kegiatan

Tujuan Pembelajaran Experiential learning:

—  Peningkatan semangat dan gairah pendidik dan peserta didik, di mana dalam belajar akan lebih baik ketika terlibat langsung dalam pengalaman belajar.

—  Membantu terciptanya suasana pembelajar yang kondusif, di mana peserta didik mempunyai komitmen dalam belajar ketika mengambil tanggungjawab dalam proses belajar mereka sendiri.

—  Memunculkan kegembiraan dalam proses belajar,

—  Mendorong dan mengembangkan proses berpikir kreatif,

—  Memunculkan kesadaran akan kebutuhan untuk berubah dan memperkuat kesadaran diri pendidik dan peserta didik.

read more
PANEN LELE

SD Tarakanita Gading Serpong sedang memanen ikan lele. Mantap!


Dalam rangka  peningkatan makanan yang sehat , bergizi dan berprotein, komunitas SD Tarakanita Gading Serpong memelihara berbagai macam ikan di kolam sekolah. Bibit ikan yang ditebar olah para peserta didik dapat hidup dengan baik karena terpelihara dengan diberi makan secara rutin oleh peserta didik yang dilakukannya secara bergiliran dalam piket sekolah. Adapun bibit ikan disumbang oleh dinas perikanan Kabupaten Tangerang.

Setelah menunggu kurang lebih 4 bulan ternyata ikan-ikan lele yang ditebar sudah menjadi besar-besar. Gayung bersambut bersamaan dengan kegiatan gerakan makan sehat, dan gerakan makan habis di SD Tarakanita Gading Serpong, maka ikan lele yang sudah besar-besar tersebut dipanen oleh peserta didik dan karyawan sekolah, kemudian dimasak. Luar biasa dalam sekejab ikan yang sudah masak menjadi ludes habis tak berbekas dimakan rame-rame.

read more
Pendampingan Sekolah Adiwiya Tingkat Kabupaten Tangerang

Pendampingan Sekolah Adiwiya Tingkat Kabupaten Tangerang

SEKOLAH ADIWIYATA

 

SD Tarakanita Gading Serpong saat ini memperoleh penghargaan Adiwiyata Tingkat Nasional dan berupaya untuk meraih predikat Adiwiyata Tingkat Mandiri. Banyak hal yang harus dipersiapkan untuk meraih Adiwiyata Mandiri diantaranya, sekolah harus mampu mempertahankan kondisi sekolah yang berwawasan lingkungan dengan baik, tidak hanya fisiknya, tapi implementasi dan perilaku pembiasaan lapangan yang secara terus menerus harus terjaga selama dua tahun atau lebih. Karakter komunitas sekolah yang berpihak pada lingkungan harus selalu menghidupi dalam setiap gerak, langkah, dan kegiatan sehari-hari.

SD Tarakanita Gading Serpong juga dianggap layak menjadi mentor serta pendamping bagi sekolah-sekolah yang ada disekitar Gading Serpong dan Kabupaten Tangerang. Dengan demikian membangun jejaring dengan lembaga sekolah dan komunitas pencinta lingkungan dilaksanakan dan diupayakan terus menerus. Pada saat ini SD Tarakanita Gading Serpong menjadi mentor bagi 3 sekolah yang berusaha untuk maju Adiwiyata tingkat Kabupaten Tangerang, diantaranya SDN Curug  Wetan, SMP Negri 2, dan SD Negri Legok 2.

 

read more