Article Detail

Hari Studi Guru bulan Oktober

Pada setiap bulan sekali di akhir minggu SD Tarakanita Gading Serpong selalu mengupayakan untuk meluangkan waktu dalam kegiatan HSG ( Haris Studi Guru )


Secara bergiliran guru sebagai penyaji/ narasumber. Memberikan materi tentang keguruan baik gagasan atau ide mengajar, literasi buku maupun refleksi selama pembelajaran. Hal ini sebagai ajang bertemu dan menularkan segala sesuatu yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan wawasan dalam profesionalisme mengajar.


Dukungan penuh sekolah dan yayasan turut menjaga roh tutorial sebaya ini menjadikan sekolah mampu menghidupkan komunikasi dan menghidupi sebagai sebuah komunitas pembelajar. Tidak sebatas guru dengan peserta didik, namun belajar antar guru.


Pada bulan Oktober ini yang menjadi pemateri adalah Bapak Lulik dan Ibu Yustin,masing-masing membawakan materi Adaptasi Mengajar di Masa Pandemi dalam Refleksi dan penggunaan aplikasi wordwall.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment