Article Detail

Semarak HUT RI SD Tarakanita Gading Serpong

Dalam rangka menyemarakkan HUT RI ke 67, SD Tarakanita Gading Serpong mengadakan serangkaian kegiatan, diantaranya : pekan merah putih, berbagai perlombaan, dan karnaval / pawai jalan kaki sebagai puncak peringatan. Kegiatan ini bertujuan menanamkan kembali semangat patriotisme di dalam diri para siswa  yang kelak menjadi ujung tombak bagi kelangsungan bangsa Indonesia selanjutnya. Rangkaian kegiatan pekan merah putih dimulai pada hari Senin, 13 Agustus 2012 sampai dengan Rabu, 15 Agustus 2012, sedangkan kegiatan karnaval / pawai jalan kaki berlangsung pada hari Rabu, 15 Agustus 2012. Kegiatan karnaval kali ini berlangsung cukup meriah di mana para siswa mengenakan aneka kostum, mulai dari kostum adat, kostum profesi , Pramuka dan tak lupa dengan kostum khas Tarakanita. Rute yang ditempuh kali ini adalah Jalan Raya Kelapa Cengkir Tengah sampai dengan Polsek Kelapa Dua untuk kelas 1-3 dan Jalan Raya Kelapa Cengkir Tengah sampai dengan Mall Sumarecon untuk kelas 4-6. Para siswa cukup antusias, bahkan tidak sedikit juga dari orang tua siswa  yang turut berpartisipasi. Suksesnya pawai kali ini tidak lepas dari peran serta Polsek Kelapa Dua dan peran serta pihak Sumarecon sebagai pengelola Perumahan Gading Serpong. Semoga melalui kegiatan ini, selain semakin meningkatkan rasa nasionalisme di kalangan para siswa juga masayarakat semakin mengenal dan mencintai sekolah Tarakanita.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment