Article Detail
MEMBANGUN LINGKUNGAN HIJAU
CREATIVITY
Creativity adalah salah satu nilai-nilai CC5 yang menjadi brandmark Tarakanita. Dalam hal ini komponen di lingkungan SD Tarakanita Gading Serpong mengupayakan nilai-nilai ini dapat sampai ke peserta didik dan orang tua selaku costumer.
Melihat kondisi perkotaan yang sarat penuh sesak dengan perumahan, mall dan beragam bangunan mempersempit area penghijauan. Tak luput pula SD Tarakanita berada di tengah-tengah kawasan yang terus berkembang mempunyai lahan yang sangat terbatas.
Namun hal tersebut tak menyurutkan untuk berkreasi dengan lahan yang terbatas untuk menghadirkan suasana hijau tetumbuhan, bahkan menghasilkan serta dapat dikonsumsi. Pemanfaatan botol air mineral bekas sebagai alat penggati pot untuk digatung memberikan pemandanga baru. Tanaman tak hanya diletakkan di atas tanah namun digantung.
Reuse paralon pun diupayakan untuk dijadikan tempat menanam yang sangat cantik. Limbah spons pun dijadikan pembibitan dan tempat tumbuhnya tanaman caisim dengan metoda hidroponik. Maka tak heran jika SD Tarakanita Gading Serpong membawa gerbong pesan sekolah dengan penghijauan yang baik di kawasan ini. Mau belajar menanam dengan lahan terbatas? Ayo ke sekolah SD Tarakanita Gading Serpong.!
-
there are no comments yet