Article Detail

3 Siswa SD Tarakanita Juarai Science Competition di BPK Penabur Modern Land Tangerang

Chirsto, Annita, Alexandra, Rabu ( 14/11 ) menjadi duta  Tarakanita dalam perhelatan yang bertajuk  " Science Competition " dalam rangka BPK Penabur Fair 2012 yang digelar oleh Sekolah Penabur Modern Land, Tangerang.

Penampilan penuh kesederhanaan, menjadikan mereka seolah-olah biasa-biasa saja. Akan tetapi, dibalik kebersahajaan mereka, ternyata  ada talenta yang terpendam yang masih harus terus digali dan dikembangkan.

Bermula dari kecintaan mereka pada mata pelajaran Sains, maka ketiga siswa tersebut dengan penuh kesabaran dan ketelitian mengikuti setiap tahap bimbingan dari guru pembimbing Sains Bapak Wandi, selaku pengampu mata pelajaran Sains Kelas 5.

Hasil jerih payah mereka pun kini telah membuahkan hasil yang tidak mengecewakan. Ketiga siswa tersebut terbukti mampu mengukirkan prestasi mereka dalam ajang " Science Competition " yang digela Sekolah BPK Penabur Modern Land, Tangerang yang digelar Rabu ( 14/11 ). 

Pak Wandi selaku guru pembimbing pun memberikan acungan jempol kepada siswa didiknya. Christo berhasil menjadi juara II, Annita berhasil menjadi juara III, dan Alexandra berhasil meraih Juara Harapan I.

Prestasi ini cukup menggembirakan, sekaligus dapat dijadikan motivasi untuk para siswa Tarakanita yang lain agar lebih meningkatkan prestasi mereka, tutur Pak Wandi.





Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment