Article Detail

MPLS 2024

SD Tarakanita Gading Serpong dengan bangga menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun 2024 yang berlangsung dari hari Selasa, 9 Juli hingga Jumat, 12 Juli 2024. Tema yang diangkat pada kegiatan MPLS kali ini adalah ”Berjalan Bersama Menjadi Generasi Cerdas Berintegritas”.

Berjalan Bersama

Tema "Berjalan Bersama" diambil dari semangat Sinodalitas yang diangkat dalam Sinode para uskup sedunia tahun 2021-2023. Seluruh umat Allah diajak untuk menghidupkan persekutuan (communio), meningkatkan partisipasi, dan membuka diri. Demikian pula, Kapitel para Suster CB tahun 2023 mengajak seluruh mitra spiritualitas untuk merefleksikan panggilan menjadi “air hidup” dalam setiap karya.

Dalam konteks pendidikan, tema ini menekankan bahwa manusia adalah makhluk sosial (homo socius) yang selalu membutuhkan keberadaan, peran, bantuan, dan keterlibatan orang lain. Sekolah dan dinamika belajar-mengajarnya adalah sebuah AKTIVITAS BERSAMA SELURUH KOMUNITAS sekolah. "Berjalan Bersama" menjadi spirit dasar untuk mewujudkan nilai community dalam berjuang, berkembang, bertumbuh, dan mencapai keberhasilan dalam semangat kebersamaan. Semangat ini juga mencakup nilai belarasa, kepekaan, dan kepedulian sosial (compassion) sebagai bentuk perlawanan terhadap budaya egosentris yang semakin marak.

Menjadi

Proses "Menjadi" adalah pemahaman cara hidup yang tidak hanya berorientasi pada "memiliki" sesuatu sebagai target dan hasil, tetapi memberikan fokus pada PROSES untuk menjalani berbagai dinamika kehidupan secara terbuka. Seperti yang diungkapkan dalam The Art of Living dari Erich Fromm, belajar adalah sebuah proses untuk menemukan eksistensi diri. Proses ini membutuhkan keterlibatan aktif setiap pribadi, baik peserta didik maupun pendidik, untuk terus menjadi pribadi pembelajar.

Generasi Cerdas Berintegritas

Generasi muda adalah tumpuan masa depan bangsa dan negara dalam melanjutkan proses pembangunan sumber daya yang berorientasi pada kesejahteraan bersama (bonum commune). Untuk itu, diperlukan pribadi-pribadi yang kritis, kreatif, bertanggung jawab, berdaya juang, peduli, disiplin, jujur, dan problem solver. Nilai-nilai inilah yang terangkum dalam KARAKTER TARAKANITA Cc5+ yang menjadi kekhasan proses pendidikan di Tarakanita. Fokusnya adalah pengembangan berbagai aspek kecerdasan dan juga integritas diri sebagai pribadi yang utuh.

MPLS 2024 di SD Tarakanita Gading Serpong merupakan langkah awal yang penuh makna dalam membentuk generasi muda yang cerdas dan berintegritas, siap untuk berkontribusi bagi masyarakat dan bangsa. Seluruh rangkaian kegiatan diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga dan menjadi fondasi yang kuat bagi para siswa dalam menjalani tahun ajaran baru.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment